Minggu, 24 Juli 2011

How to make photo story ?

Menjadi seorang fotografer ternyata susah2 gampang. Menghasilkan sebuah foto yang baik tidak hanya tergantung pada jenis kamera dengan resolusi yang tinggi, setting-an yang benar, atau ketajaman dari sebuah foto yang dihasilkan tetapi ada salah satu unsur kecil namun penting yaitu makna dari sebuah foto.
Untuk menghasilkan sebuah foto yang baik, hendaknya seorang fotografer membuat caption. Caption adalah bagian penting dalam sebuah foto yang dapat menjelaskan segala sesuatu yang tidak ditangkap oleh kamera. Didalam caption biasanya terdapat unsur 5W + 1H. Misalnya didalam foto hanya tergambar objek, serta dimana foto itu di ambil. Maka keterangan tentang kapan foto itu diambil, mengapa foto itu diambil serta cerita dibalik foto itu ditambahkan di dalam caption . Jika sebuah foto dilengkapi dengan caption maka ia disebut single photo. Sedangkan beberapa foto yang dirangkai menjadi satu dan dilengkapi dengan caption maka ia disebut sebagai photo essai  atau photo story .
Dalam photo story, kita dapat menggambarkan objek dari beberapa angle. Dengan demikian foto yang dihasilkan akan memiliki makna yang kuat. Ada beberapa contoh dari photo story tentang profesi yang saya berikan. Salah satunya adalah foto tentang pedagang jamu gendong. Dalam foto ini saya menggambarkan bagaimana aktivitas dari pedagang jamu gendong dalam beberapa angle. Foto ini juga saya lengkapi dengan caption karena ada informasi tambahan yang tidak dapat ditangkap oleh kamera.
contoh selanjutnya adalah foto story tentang pedagang gorengan. Hampir sama seperti foto sebelumnya. Foto ini juga dilengkapi dengan caption. Banyaknya foto minimal dalam sebuah foto story adalah 4 atau 5 sedangkan maksimal terdiri dari 8 hingga 10 foto dengan angle dan timing yang berbeda.
TIPS :
  • Usahakan selalu gunakan metoda EDFAT dalam memotret
  • Jangan pernah memasukan foto yang memiliki angle atau timing yang sama
  • Gunakanlah satu tema foto yaitu colour atau black and white
  • Gunakan 5 W + 1 H untuk menulis caption
  • Panjang satu kalimat dalam caption antara 9 hingga 13 kata.
  • Jangan pernah memasukkan unsur tambahan selain objek foto
Dengan beberapa tips diatas, diharapkan kita mampu menghasilkan sebuah photo story yang tidak hanya baik secara teknis namun juga baik secara makna.Selamat memotret !

Sumber : http://gemawahyudi.wordpress.com/2011/04/23/how-to-make-photo-story/

0 komentar:

Posting Komentar

Alexa rank

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Powerade Coupons